Unversitas Al-Ahgaff Menempati Pringkat Ketiga Terbaik di Negara Yaman Menurut Website UniRank untuk semua Universitas

Al-Mukalla, 28 September 2021 M/ Informasi Universitas

Terbit bulan Juli tahun 2021 M dari Klasifikasi Internasional Australia UniRank, mempublikasikan Univeritas-universitas terkemuka di seluruh dunia dan itu setelah melalui proses panjang selama 50 hari dengan sebab reformasi teknis terhadap misinformasi yang diterima oleh para penanggung jawab Klasifikasi ini.

Universitas Al-Ahgaff menempati pringkat ketiga dari seluruh Universitas-universitas yang ada di Negara Yaman dalam evaluasi yang mengumpulkan 9017 Universitas dan Lembaga Pusat, menempati posisi 45 pada tingkat Universitas di seluruh dunia.

Klasifikasi ini berdasarkan syarat-syarat yang ditentukan sebagai berikut :

  1. Universitas atau Lembaga terdaftar dan memiliki lisensi dari mentri pendidikan tinggi di Negara tersebut.
  2. Proses study tidak kurang dari 4 tahun untuk Strata Satu dan menyediakan nilai akademis Pascasarjana (program magister & program doktor)
  3. Menyampaikan program dan materi pembelajaran secara reguler dengan metode langsung yang tradisional ( Face to face ) bukan pembelajaran jarak jauh atau distance study

 

Evaluasi ini bertujuan untuk menyediakan tabel periodik non akademik agar memgetahui Universitas terbaik di Negara Yaman berdasarkan atas kapasitas Web yang layak, kosong dan tidak menerima perubahan, disediakan oleh sumber intelijen Web independen pengganti dari data-data yg disediakan oleh masing-masing Universitas.

Kemudian menyebutkan bahwa Universitas Al-Ahgaff didirikan pada tahun 1995 dengan lisensi dari mentri pendidikan tinggi dan dianggap Universitas Swasta pertama di profinsi Hadhramout yang sampai saat ini menyediakan pendidikan gratis untuk para mahasiswa dari berbagai negara.

 

Untuk melihat hasil Evaluasi, dapat anda kunjungi link sebagai berikut :

https://www.4icu.org/ye/

Untuk melihat halaman khusus Universitas, dapat anda kunjungi link UniRank sebagai berikut :

https://www.4icu.org/reviews/11979.htm